Pages

Cara Download Aplikasi Apk Android Dari Google Play Store Lewat PC Komputer

Haduh sudah lumayan lama juga nih gak posting blog lagi karna kesibukan yang menyita waktu dan tenaga tapi mulai sekarang mau aktif lagi ah posting dan blogging J

Oke deh langsung aja ke topik ya, kali ini saya mau berbagi cara Download Aplikasi Android dari Google Play Store lewat PC / Komputer. Topik ini berasal dari pengalaman saya sendiri kemari n.

Beginilah cara sederhana tapi manjur untuk download file APK dari Google Play Store, simak baik-baik ya J

Pertamatama...
Buka halaman Google Play Store di Web Browser Komputer kamu, akan nampak banyak aplikasi, penampakannya seperti gambar di bawah. Kamu bisa memilih aplikasi yang ada atau mengetikan sesuatu di kotak Searching Google Play Store.
Disarankan kamu untuk memasukan akun Google kamu untuk melihat kompatibilitas perangkat android dengan aplikasi.



Keduaaa...
Jika kamu sudah mendapatkan pilihan aplikasi yang mau kamu download, klik nama/icon aplikasi tersebut, kemudian perhatikan di addres bar web browser kamu, copy link alamat/url nya seperti petunjuk gambar di bawah.



Ketigaaa...
Selesai meng-copy link alamat/url tadi kemudian kamu menuju Ke Sini

Keempat...
Perhatikan tampilan halaman yang kamu klik tadi, perhatikan kotak yang diberi petunjuk seperti gambar di bawah, paste-kan link alamat/url yang telah kamu copy tadi di kotak tersebut seperti gambar di bawah kemudian klik Generate Download, tunggu beberapa saat.



Kelimaaa...
Setelah kamu meng-klik generate Download dan menunggu beberapa saat kemudian akan muncul keterangan detil file Apk dan link untuk men-download file Apk tersebut seperti gambar dibawah.
Nah kamu tinggal klik deh, sudah gitu doank, gampang kan.


ThankYou for attention and...Smoga bermanfaat J
»»  Teruskan membaca...

Apa itu kecepatan Internet 3.1, 7.2, 14.7 Mbps?


Masih suka bingung kenapa kecepatan internet kamu cuma 100-300 KB(kilobyte) per second(detik) padahal yang tertera pada keterangan provider internet kamu sebesar 3.1 Mbps, mestinya kan bisa lebih cepat, kamu berpikir apa ada yang salah dengan PC, modem, kabel, sinyal, cuaca, tempat dll. mungkin bisa saja hal itu juga mempengaruhi kecepatan internet kamu tapi sebelumnya mari saya jelaskan tentang pengertian Mbps yang simpang siur dan tidak dijelaskan lebih jelas oleh pihak provider internet, mungkin untuk tujuan menarik minat pelanggan, namun jika kita ingin menjadi pelanggan  yang cerdas, kita wajib mengetahui hal ini.

Pengertian Mbps
Mbps adalah kepanjangan dari Mega(M) Bits(b) Per(p) Second(s), adalah satuan untuk mengukur kecepatan internet per detik dengan menggunakan satuan bits, bukan byte ya !

Perbedaan Mbps dan MBps
MBps adalah kepanjangan dari Mega(M) Byte(B) Per(p) Second(s), adalah satuan untuk mengukur kecepatan internet per detik dengan menggunakan satuan byte.
Perbedaan MBps dan Mbps terletak pada besar kecilnya huruf "B", seperti pada MBps, huruf "B" nya besar berarti kepanjangannya "Byte", sedangkan Mbps, huruf "b" nya kecil berarti kepanjangannya "bits".
Perbedaannya satuan byte dan bits adalah pada ukurannya, ukuran satuan byte lebih besar dari ukuran satuan bits, 1 bits sama dengan 0.125 byte, atau 1 bits dibagi 8 jika diubah ke satuan byte.
Misalnya :
  • 3.1 Mbps/310 kbps/3100 bps = 0.387 MBps/387 KBps Jika satuan bits diubah ke satuan byte berarti dibagi 8, jadi kecepatan 3.1 Mbps sebenarnya kecepatannya hanya 387 KBps maksimalnya, karena biasanya di PC, gadget atau handphone kecepatan internetnya menggunakan satuan ukuran byte bukan bits, sedangkan operator provider internet kita menggunakan satuan ukuran bits.
  • 7.2 Mbps = 0.9 MBps.
  • 14.7 Mbps = 1.83 MBps.
Gimana? sudah mengerti kan sekarang dengan kecepatan 3.1 Mbps, 7.2 Mbps atau 14,1 Mbps yang diinformasikan oleh operator provider internet kita dan bisa memperkirakan berapa kecepatannya :)
»»  Teruskan membaca...

Cara Ampuh Memperbaiki Flashdisk Rusak/Error



Seperti pepatah mengatakan : "Pengalaman adalah guru yang terbaik", seperti yang saya alami, karena flashdisk saya error tempo hari, saya jadi punya pengalaman baru, tambah ilmu dan bisa saya share juga, hehe..

Begini kronologi kejadiannya :
flashdisk-nya sudah dicolokin ke notebook saya, pada windows eksplorer juga sudah menampilkan drive removable storage tapi ketika dipilih atau diklik  malahan keluar insert disc, :(
Akhirnya memaksa saya untuk mencari informasi tentang bagaimana cara memperbaikinya, dengan sabar saya membaca tiap trik & cara perbaiki flashdisk error lewat pencarian Google, ternyata ada banyak cara untuk memperbaiki flasdisk itu, diantaranya ada yang memakai software & tidak, satu persatu juga saya praktekan dengan teliti, namun masih gagal juga dan hampir menyerah karena banyak link download bermasalah, file yang bervirus, corrufted, deleted file dll. Banyak trik-trik juga yang kuno, postingan hasil copas yang tanpa diuji coba dulu, ugh! sungguh membuat saya muak.

Namun akhirnya saya berhasil juga menemukan cara yang benar-benar ampuh dan terbukti flashdisk saya kembali normal.
Nih saya share, berikut cara ampuh tersebut :
  • Pastikan flashdisk-nya sudah "tercolok" dengan baik, dengan kompi kamu.
  • Jika flashdisk kamu masih ter-detect atau drive removable-nya muncul di Windows eksplorer saat kamu colokan, berarti kemungkinan besar flashdisk kamu masih bisa diselamatkan dengan cara menginstal ulang IC flashdisk-nya.
  • Buka chasing/penutup flashdisk, kemudian amati IC-nya, lihat dan catat id vendor dan id product yang terdapat pada IC tersebut.
  • Jika terlalu sulit untuk membuka chasing/penutup flashdisk, saya juga menawarkan solusi yang sangat praktis dengan bantuan suatu aplikasi yang bernama usb view berukuran hanya 69 kb saja.
  • Download aplikasinya, Usb View di sini
  • Buka/jalankan aplikasi Usb View tersebut.
    Amati baik-baik screenshoot di bawah ini :
Klik pada gambar untuk memperbesar
  • Pilih drive flashdisk(usb Mass Storage) kita, seperti pada screenshoot di atas yang ditandai huruf A, pastikan kita tidak men-colokan alat-alat lain seperti cardreader, modem, dll. yang bisa ter-detect sebagai drive mass storage, karena akan membuat kita bingung, untuk memastikan bahwa kita telah memilih drive yang benar, lakukan uji coba dengan cara mencabut flashdisk kemudian tutup aplikasi usb view dan buka kembali aplikasi usb view, jika port usb mass storage yang dipilih menjadi no device connected, berarti kamu sudah memilih drive yang benar.
  • Catat id vendor dan id product, pilih 4 karakter dari belakang saja, seperti yang ditandai pada screenshoot di atas.
  • Buka halaman  pada browser kamu, lalu kunjungi website iflash.
  • Pada halaman website iflash tersebut, masukan id vendor dan id product yang sudah dicatat tadi, masukan id vendor pada kolom VID dan id product pada kolom PID  pada kolom seperti yang ditunjukan pada screenshoot dibawah.


Klik pada gambar untuk memperbesar
  • Kemudian klik search.
  • Setelah hasilnya muncul, lihat kolom UTILS, pada kolom UTILS terdapat nama software tool yang cocok untuk memperbaiki IC flashdisk dengan kode id vendor dan id product tersebut.
  • Copy nama software tool pada kolom UTILS tersebut, seperti yang ditandai screenshoot di bawah.

Klik pada gambar untuk memperbesar
  • Kemudian paste-kan nama software tool tersebut pada pencarian Google, telusuri hasil pencarian Google sampai kamu berhasil men-download software tersebut.
  • Tiap flashdisk, terutama jika berbeda merek tentunya memiliki IC dengan id vendor dan id product yang berbeda-beda, begitu pula dengan software tool-nya pun akan berbeda juga.
  • Instal dan jalankan software yang telah kamu download, biasanya terdapat beberapa option tapi mudah dimengerti, jika ada pilihan recovery, berarti me-restore atau mengembalikan setelan IC ke pengaturan pabrik/semula.
  • Tunggu proses software tool selesai dan flashdisk kamu akan menjadi normal kembali.

Selamat mencoba dan jangan gampang menyerah, ok..ok..hehe :)
Smoga bermanfaat dech, pengalaman saya ini :)
»»  Teruskan membaca...

Tips Cara Mempercepat Windows XP


Saya akan berbagi tips tentang cara mempercepat atau meringankan kinerja OS Windows XP yang terasa lemot/berat, apalagi jika spek PC kita pas-pasan, tapi kali ini tidak akan saya bahas di blog ini, namun saya menyediakan file pdf tentang tips cara mempercepat Windows XP.

Silahkan bagi yang mau download file-nya via 4shared di sini, jika ada adFly, skip aja.
»»  Teruskan membaca...